HSG (Health Science Growth) Journal
Vol 1 No 2 (2017): HSG (Health Science Growth) Journal

PENUNDAAN PEMOTONGAN TALI PUSAT TERHADAP TINGKAT KEBUGARAN BAYI ASFIKSIA DI BPM ERNAWATI KABUPATEN GARUT TAHUN 2017

Ernawati Ernawati (Kebidanan Unsika)
Sarah Fitria Nor Robbani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2017

Abstract

Asfiksia merupakan salah satu kasus yang berkontribusi pada tingginya kematian bayi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih tingginya kasus kejadian asfiksia yang menjadi salah satu penyebab tingginya Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh penundaan pemotongan tali pusat terhadap tingkat kebugaran bayi asfiksia di BPM Ernawati Kabupaten Garut Tahun 2016. Metode penelitian ini adalah pre-experiment design dengan rancangan penelitian one group pre-test post-test design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bayi yang lahir dan pengambilan sampel sebanyak 123 bayi yang lahir dari bulan Januari hingga Desember 2016menggunakan teknik Populasi Sampling. Analisis data menggunakan analisis bivariat dengan metode Paired Sample T-Test dan Independent Sample T-Test. Hasil frekuensi penundaan pemotongan tali pusat terhadap tingkat kebugaran bayi asfiksia dengan nilai rata-rata pretest sebesar 6,78, sedangkan nilai rata rata postestsebesar 7,83. Sehingga diperoleh kesimpulan bahwa penundaan pemotongan tali pusat berpengaruh terhadap tingkat kebugaran bayi asfiksia di BPM Ernawati Kabupaten Garut Tahun 2016. Saran yang diajukan adalah meningkatkan promosi kesehatan pada bidan mengenai penundaan pemotongan tali pusat dan IMD.Kata Kunci : Tali pusat, asfiksia, kebugaran bayi

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

HSG

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

(HSG) Health Science Growth Journal merupakan jurnal yang mewadahi bidang kesehatan. jurnal ini bertujuan untuk meningkatkan serta mengembangkan keahlian juga pengetahuan peneliti dan penults khususnya di bidang kebidanan, farmasi, gizi, kedokteran dan kesehatan ...