Wahana Didaktika
Vol. 18 No. 1 (2020): Wahana Didaktika Jurnal Ilmu Kependidikan

ANALISIS UNSUR SOSIO-PSIKOLOGIS SASTRA PUISI DOA UNTUK ANAK CUCU KARYA W.S. RENDRA SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN SASTRA

Muhamad Munawir (Guru MTS Mifahul Ulum Telang Karya)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2020

Abstract

Puisi adalah salah satu karya sastra yang lahir dari cerminan kehidupan sosial budaya masyarakat pada saat puisi dilahirkan den merupakan bentuk ekspresi curahan hati seorang penyair. Oleh karena itu, kesulitan yang sering muncul dalam menghadapi puisi adalah kesulitan memahami maksud dari puisi itu sendiri. Berdasarkan hal tersebut maka masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah unsur sosiopsikologis sastra yang terdapat dalam kumpulan puisi Doa untuk Anak Cucu karya W.S.Rendra. tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan unsur sosiopsikologis sastra yang terdapat dalam kumpulan puisi Doa untuk Anak Cucu karya W.S. Rendra. Metode penelitian yang digunakan adalah metode metode penelitian kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kumpulan puisi Doa untuk Anak Cucu karya W.S. Rendra terdapat unsur sosiopsikologis sastra yang meliputi hubungan antara kehidupan sosial masyarakat dengan gagasan salam suatu puisi, unsur kehidupan sosial masyarakat dalam puisi dan sikap penyair terhadap kehidupan sosial masyarakatnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

didaktika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal wahana didaktika terbit setiap Januari, mei dan september Artikel-artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Wahana didaktika termasuk hasil dari bidang penelitian kualitatif; konseptual; dan tinjauan literatur. Serangkaian penelitian yang meliputi Ilmu ...