SUARA GURU
Vol 4, No 2 (2018): SG Vol. 4 No. 2 Juni 2018

PENERAPAN METODE TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

Nuriyanti Nuriyanti (Guru SMP Negeri 12 Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode talking stick dapat meningkatkan hasil belajar IPS pada siswa kelas IX-8 SMP Negeri 12 Pekanbaru tahun pelajaran 2017/2018. Populasi di dalam penelitian adalah siswa kelas IX-8 SMP Negeri 12 Pekanbaru yang berjumlah 40 orang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober sampai dengan bulan Noember 2017. Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Tiap siklus terdiri dari tahap-tahap antara lain rencana, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Pengumpulan data diambil dari hasil belajar siswa. Sebelum PTK hasil belajar siswa mencapai 72.5. pencapaian tersebut belum mancapai KKM yang telah ditetapkan yaitu 79. Pada siklus I hasil belajar siswa mencapai 80.4 dan pada siklus II meningkat menjadi 84.3. Dapat disimpulkan bahwa Penerapan metode talking stick dapat meningkatkan hasil belajar IPS pada siswa kelas IX-8 SMP Negeri 12 Pekanbaru tahun pelajaran 2017/2018

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

suaraguru

Publisher

Subject

Education

Description

Suara Guru(Print ISSN 2477-6351): Jurnal Pendidikan Sosial, Sains dan Humaniora (SG-JPSSH) adalah jurnal ilmiah yang berfokus pada pengembangan dan aplikasi teori, pendekatan, sistem, metode, implementasi, and evaluasi penerapan kurikulum dan pembelajaran pada tingkat pendidikan dasar dan menengah. ...