Journal of Sport Coaching and Physical Education
Vol 5 No 1 (2020): MEI 2020

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Teams Games Tournament (Tgt) Dan Problem Based Learning (Pbl) Terhadap Hasil Belajar Sepak Bola (Dribbling) Pada SiswaKelas Xi Smk Hkti 2 Banjarnegara

Panuntun, Faiz (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 May 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dan Problem Based Learning(PBL) berpengaruh terhadap hasil belajar sepak bola pada kelas XI SMK HKTI 2 Banjarnegara. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode penelitian quasi eksperimental design two group dengan bentuk pretest-posttest control group design. Sampel yang diambil sebanyak 76 siswa, 76 siswa untuk kelompok eksperimen dan 76 siswa untuk kelompok kontrol dengan menggunakan random sampling. Hasil penelitian pretest dan postest menunjukan adanya perbedaan rata-rata hasil belajar pretest kelas TGT 64,385 dan postest 77,615 berdasarkan hasil uji t diketahui hasil belajar (-19,434 dan nilai Sig =0,000 < α=0,05.) dan persentase penigkatan 9,32%. Sedangkan kelas IBL pretest 69,152 dan postest 79,364 berdasarkan hasil uji t diketahui hasil belajar (-12,749 dan nilai Sig =0,000 < α=0,05) dan persentase peningkatan 6,88%. Jadi disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran Teams Games Tournament dan Problem Based Learningberpengaruh terhadap hasil belajar sepak bola pada kelas XI SMK HKTI 2 Banjarnegara.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jscpe

Publisher

Subject

Education

Description

Journal of Sport Coaching and Physical Education publishes research that reports educational practices in all appropriate contexts including, but not limited to, school physical education, club sport, and active leisure programs. The journal considers papers that discuss a broad range of physical ...