Jurnal Elektra
Vol 1 No 2 (2016): Jurnal Elektra

Analisa Penurunan Tegangan (Voltage Drop) dan Rugi-rugi (Losses) Penyulang Menggunakan ETAP di Gardu Induk Bandung Selatan

Feri Siswoyo Hadisantoso (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2016

Abstract

Peranan listrik sangat vital seiring dengan perkembangan suatu daerah. Kebutuhan akan listrik juga dapat dikatakan sebagai tolak ukur kemajuan suatu daerah. Daerah Bandung Selatan merupakan daerah yang terdiri dari perumahan, industri, pertokoan, sekolah serta universitas yang memerlukan efisiensi operasional yang optimal. Program ETAP (Electrical Transient Analysis Program) Power Station merupakan program untuk membantu perhitungan voltage drop dan losses dengan mudah. Dengan memasukkan data-data dan gambar single line diagram pada program dan disimulasikan maka sudah didapat hasil perhitungan voltage drop dan losses berupa data dan gambar. Sebagai media pembelajaran, perhitungan voltage drop dan losses dengan menggunakan ETAP diterapkan pada 19 penyulang di PLN GI Bandung Selatan. Rata-rata voltage drop untuk 19 penyulang GI Bandung Selatan adalah 0,59 kV (2,95 %) dengan tegangan operasi 20 kV. Dan losses total untuk 19 penyulang GI Bandung Selatan sebesar 965,93 kW dengan daya total sebesar 101290,3 kW, maka persentase losses adalah 0,95 %.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jea

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

JURNAL ELEKTRA is peer-review journal providing original research papers, case studies, and articles review in engineering technology field. The journal can be used as an authoritative source of scientific information for researchers, researcher academia or institution, industrial engineer, and ...