Informatika : Jurnal Informatika, Manajemen dan Komputer
Vol 12, No 1 (2020): MEI 2020

ALAT PEMBERSIH ASAP ROKOK OTOMATIS DENGAN MENGGUNAKAN SENSOR MQ2

Gusrio Tendra (AMIK Tri Dharma Pekanbaru)
Denok Wulandari (AMIK Tri Dharma Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk merancang alat dan menganalisa cara kerja alat pendeteksi asap rokok di dalam ruangan serta membantu menghilangkan asap rokok tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen yang dilakukan dengan pemilihan bahan, perancangan alat pendeteksi asap rokok, dan pengujian analisis output sensor MQ2. Alat pembersih asap rokok otomatis ini dirancang berdasarkan tingkat pencemaran udara yang sangat buruk. Dengan menganalisa tingkat pencemaran udara dan melihat besarnya tingkat pencemaran udara oleh asap rokok yang dapat menyebabkan gangguan pernafasan bahkan kematian di lingkungan masyarakat. Hasil pengujian dan analisis menunjukan bahwa semakin jauh jarak sensor dengan asap maka semakin lama waktu yang dibutuhkan sensor untuk mendeteksi asap denganĀ  tegangan output sensor sebesar 1.45 v maka nilai data DAC 290, tegangan output sensor 1,48 vĀ  data DAC 296, tegangan out sensor 1,54 v DAC 308, tegangan out sensor 1,58 v data DAC 316, dan tegangan out sensor 1,61 v nilai data DACnya 322. Nilai output DAC 308 terdapat asap, dan apabila output DACnya 296, maka kondisi ruangan tidak terdapat asap rokok.Kata kunci: ATmega8535, IC ISD2560, Sensor asap MQ2

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

path

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Informatika adalah merupakan wadah publikasi bagi peneliti, Dosen, Mahasiswa dalam mengembangkan penelitiannya dalam bidang kecerdasan buatan, kriptografi, pengolahan citra, data mining, system pendukung keputusan, mobile computing, system operasi, multimedia, system pakar, GIS, jaringan ...