Media Manajemen Pendidikan
Vol 3 No 1 (2020): Juni 2020

Integrasi Peran Madrasah Dan Keluarga Dalam Manajemen Tahfidz di MI Darul Quran Wonosari Gunungkidul

Mujiyana Mujiyana (MI Darul Quran Wonosari Gunungkidul)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perencanaan, pergorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan melalui pengintegrasian peran Madrasah dan Keluarga dalam manajemen tahfidz . Selain itu, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat proses integrasi peran Madrasah dan Keluarga dalam mendukung manajemen tahfidz serta cara mengatasinya.Penelitian ini dilakukan di MI Darul Qur’an Wonosari Gunungkidul dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pada pendekatan ini, peneliti membuat suatu gambaran kompleks, meneliti kondisi dilapangan, menyusun laporan rinci dari pandangan responden, dan melakukan studi pada situasi yang alami. Data yang diperoleh adalah data deskriptif berupa kata-kata tertulis maupun lisan dari responden yang diamati.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) peran madrasah dan keluarga dalam manajemen tahfidz sudah terintegrasi dengan baik melalui perencanaan dalam kurikulum yang ada..(2) Faktor   pendukung  ketercapaian integrasi peran madrasah dan keluarga dalam manajemen tahfidz ini yaitu: lingkungan yang kondusif, manajemen waktu, SDM pendamping tahfidz, keseriusan keluarga. (3) Sedangkan faktor penghambat integrasi peran madrasah dan keluarga dalam manajemen tahfidz adalah: sarana prasarana yang kurang lengkap, banyak siswa yang tidak tinggal di asrama, belum seluruh orang tua aktif mendampingi tahfidz anaknya. (4) Cara mengatasi hambatan: pertemuan dengan orang tua untuk membahas pelaksanaan tahfidz, siswa diasramakan. 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

mmp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Media Manajemen Pendidikan merupakan wadah publikasi ilmiah dalam bidang kependidikan dan manajemen pendidikan yang berasal dari hasil penelitian ataupun kajian teori. Jurnal ini diterbitkan tiga kali dalam satu volume (tiap tahun) yaitu Februari, Juni, dan Oktober oleh Program Studi Manajemen ...