FINANCIAL : JURNAL AKUNTANSI
Vol 6, No 1 (2020): Juni

PENGARUH DANA BAGI HASIL (DBH) PAJAK DAN BUKAN PAJAK TERHADAP ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD) PEMERINTAH KOTA BOGOR TAHUN 2010 – 2017

Darwin Marasi Purba (Universitas Binaniaga Indonesia)
Yansen Siahaan (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung)
Rizki Ahmad Fauzi (Universitas Binaniaga Indonesia)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris pengaruh Dana Bagi Hasil Pajak dan bukan Pajak pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah di Pemerintah Kota Bogor - Jawa Barat. Populasi dalam penelitian ini adalah data Pendapatan Bagi Hasil Pajak Pemerintah Kota Bogor tahun 2010-2017. Metode analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan regresi data panel yang diolah menggunakan program Eviews 7.2. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dana bagi hasil pajak dan bukan pajak tidak memiliki pengaruh yang signifikan secara simultan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah. Namun, hasil pengujian parsial menunjukkan bahwa Dana Bagi Hasil Pajak memiliki pengaruh signifikan sementara Dana Bagi Hasil bukan Pajak tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah di Pemerintah Kota Bogor.Kata kunci: dana bagi hasil pajak, anggaran pendapatan dan belanja daerah

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

financial

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini memuat hasil penelitian bidang ilmu ekonomi Akuntansi yang akan diterbitkan secara reguler setiap 6 bulan sekali yaitu pada bulan Juni dan Desember dengan memilih karya ilmiah terbaik dan layak dimuat. Jurnal ini dikelola oleh tim dosen akuntansi. ...