INSPIRASI: Jurnal Kajian dan Penelitian Pendidikan Islam
Vol 4, No 1 (2020): Inspirasi

ANALISIS PERAN PEMIMPIN DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU MADRASAH (Studi di MI Muhammadiyah Madureso Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen)

Sudadi, Sudadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengetahui peran pemimpin dalam meningkatkan kinerja guru di MI Muhammadiyah Madureso Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen. Jenispenelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Informan dalam penelitian ini adalah orang-orang yang terkait dengan  objek  yang  akan  dipilih  sebagai  sumber  utama  yang  ditentukan melalui  purposive sampling, adapun  informan dalam penelitian ini adalah kepala madrasah,  guru MI dan peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi, dan  dokumentasi sehingga mampu menggali peran pemimpin di MI Muhammadiyah Madureso. Analisis  data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Sedangkan keabsahan  data  yang  digunakan  adalah  dengan menerapkan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi.Temuan penelitian pertama,peran interpersonal kepala madrasah sebagai figur (figurehead role), sebagai pemimpin (leader role), dan sebagai penghubung/perantara (liaison role).Kedua, peran informasional kepala madrasah yang terdiri dari peran sebagai pemonitor(monitor role), sebagai pembagi informasi (disseminator role), sebagai juru bicara (spokesman role). Ketiga, peran pengambilan keputusan (decisional role) kepala madrasah yang terdiri dari peran sebagai wirausaha (entrepreneur), sebagai pereda gangguan  (disturbance handler role), sebagai pengalokasi sumber daya (resource allocator role), dan sebagai penegosiasi (negosiatorrole). Dan semuanya telah dapat dilaksanakan oleh kepala MI Muhammadiyah Madureso Kebumen dengan baik. Kata Kunci: Peran Pemimpin dan Kinerja Guru This study aims to identify and identify the role of leaders in improving teacher performance in MI Muhammadiyah Madureso, Kuwarasan District, Kebumen Regency. This type of research is qualitative research. The informants in this study are people who are associated with the object that will be selected as the main source determined through purposive sampling, while the informants in this study are the headmaster of madrasas, MI teachers and students. Data collection was carried out by in-depth interviews, observations, and documentation so as to explore the role of leaders in MI Muhammadiyah Madureso. Data analysis was performed by data reduction, data presentation, and verification. While the validity of the data used is by applying an extension of participation, perseverance of observation, and triangulation.The first research findings, the interpersonal role of the madrasa head as a figure (figurehead role), as a leader (leader role), and as a liaison role.Second, the informational role of the madrasa head consisting of a role as a monitor (monitor role), as a disseminator of the information (disseminator role), as a spokesman (spokesman role).Third, the decision-making role (decisional role) of the madrasa head consisting of the role of an entrepreneur (entrepreneur), as a reliever of disturbance (disturbance handler role), as a resource allocator (resource allocator role), and as a negotiator (negotiator role).And everything can be implemented by the head of MI Muhammadiyah Madureso Kebumen well. Keywords: Role of Leaders and Teacher Performance 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

inspirasi

Publisher

Subject

Education

Description

INSPIRASI - Jurnal Kajian dan Penelitian Pendidikan Islam, diterbitkan oleh Fakultas Agama Islam UNDARIS Kabupaten Semarang dua kali dalam satu tahun. Jurnal ini mempunyai spesifikasi sebagai media publikasi untuk mengkomunikasikan hasil kajian pemikiran serta hasil-hasil penelitian dalam bidang ...