Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 3, No 2 (2020): Mei 2020

Pendampingan Eskalasi Bisnis UKM Mina Indo Sejahtera Melalui Diversifikasi dan Nilai Tambah Produk Olahan Lele Sehat

Arsiwi, Pramudi (Unknown)
Adi, Prajanto Wahyu (Unknown)
Nugroho, Dony Satriyo (Unknown)
Kusumo, Probo (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2020

Abstract

Kesehatan pribadi menjadi isu nomor satu dalam prioritas hidup 73% masyarakat Indonesia. Hal ini tentunya merupakan sebuah peluang bagi UKM Mina Indo Sejahtera untuk melakukan eskalasi bisnis terkait dengan produk olahan pangan berbahan dasar lele organik sehat non – antibiotik, dan mengambil ceruk pasar tersebut sebagai segmen pasar untuk produknya. Karena segmen pasar yang dituju merupakan segmen khusus, maka diperlukan pula sebuah produk yang berkualitas baik serta strategi pemasaran yang sesuai dengan karakter ceruk pasar tersebut. Pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dengan melakukan pendampingan terhadap UKM Mina Indo Sejahtera, untuk menjalankan eskalasi bisnis melalui diversifikasi produk yang berupa Nugget Lele sehat non – antibiotik. Kegiatan dimulai dengan perencanaan bahan dan alat yang digunakan untuk menunjang produk olahan Nugget Lele sehat non – antibiotik, yang terdiri dari alat pendukung kegiatan produksi dan desain packaging serta labeling. Kemudian dilakukan uji coba produksi Nugget Lele dengan alat dan bahan tersebut, termasuk juga dilakukan tes lab untuk menguji kandungan cemaran kimia pada bahan baku lele, demi memenuni uji standar pangan. Selain itu, diberikan juga pendampingan terkait dengan strategi pemasaran yang efektif, dengan penggunaan Search Engine Optimisation sebagai pendukung, yang juga dapat menjadi nilai tambah produk dan dapat mendukung kesuksesan rencana eskalasi bisnis UKM tersebut.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jurnalabdimasku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal ABDIMASKU adalah jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM, Universitas Dian Nuswantoro Semarang yang berfokus pada hasil-hasil karya pengabdian masyarakat. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara ...