DWIJENAGRO: JURNAL ILMIAH
Vol 7 No 1 (2017): dwijenAGRO

ANALISIS USAHATANI KACANG TANAH : KASUS DI SUBAK PELADUNG, KECAMATAN KARANGASEM, KABUPATEN KARANGASEM

Astuthi, Made Mika Mega (Unknown)
Adnyana, I Made Ardi Utama (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 May 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah : 1) untuk mengetahui besarnya biaya usahatani tanaman kacang tanah di tingkat petani yang ada di Subak Peladung, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, 2) Untuk mengetahui besarnya  penerimaan dan pendapatan petani dari usahatani kacang tanah di Subak Peladung, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, dan 3) Untuk mengetahui tingkat keuntungan petani pada usahatani kacang tanah di Subak Peladung, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem.Lokasi penelitian diSubak Peladung, Desa Padangkerta Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani yang mengembangkan usahatani kacang tanah di Subak Peladung,  di Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem yang jumlahnya sebanyak 35 KK petani. Dengan memperhatikan keterbatasan dana, waktu dan tenaga, maka tidak seluruh unit populasi dijadikan sebagai unit penelitian. Tetapi, dilakukan teknik sampling untuk memperoleh sampel yang representatif terhadap populasi. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling untuk mendapatkan sampel sebanyak 25 orang. Asumsi dalam penelitian ini adalah seluruh unit populasi memiliki tingkat homogenitas yang tinggi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Rata-rata biaya total yang dikeluarkan petani untuk usahatani kacang tanah pada setiap luas garapannya adalah sebesar Rp 2.464.500 atau Rp 7.701.562,5/ha. 2) Rata-rata penerimaan usahatani kacang tanah adalah Rp.5.248.000/luas garapan, atau Rp 16.400.000/ha. Rata-rata pendapatan yang diterima oleh 25 petani sampel adalah Rp. 2.783.500. Hasil penelitian tersebut diperoleh dari rata-rata penerimaan dikurangi dengan rata-rata biaya yang dikeluarkan. Atau dengan lain, rata-rata pendapatan petani dalam adalah sebesar Rp.8.698.437,7/ha. 3) RC rasio usahatani kacang tanah adalah 2,129, bernilai lebih besar dari pada 1 (satu) maka dapat dikatakan bahwa usahatani kacang tanah yang dilakukan di Subak Peladung Kecamatan Karangasem tersebut adalah menguntungkan.Kata kunci: Kacang tanah, usahatani, biaya, penerimaan dan pendapatan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

dwijenagro

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal dwijenAGRO memuat ringkasan hasil penelitian, ulasan (review) mengenai perkembangan topik teoritik Ilmu Pertanian (Agribisnis) dan artikel ilmiah. Jurnal diterbitkan secara berkala (Mei & November) oleh Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian, Universitas ...