DWIJALOKA Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah
Vol 1, No 1 (2020)

PENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS EKSPLANASIMENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN GAMBAR FENOMENA ALAM PADA KELAS VIII B MTS NEGERI I PURWOREJO SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Kris Dwi Ningsih (MTs Negeri 1 Purworejo)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2020

Abstract

Dari hasil analisis penelitian proses dan produk diperoleh satu simpulan bahwa penggunaan media gambar fenomena alam  ternyata dapat meningkatkan keaktifan, kesungguhan, dan kemampuan berpartisipasi para peserta didik. Lebih dari 84% peserta didik menyatakan tertarik dengan pembelajaran menulis teks eksplanasi dengan media “gambar fenomena alam”. Ketiga aspek tersebut ternyata memberikan kontribusi yang sangat berarti bagi meningkatnya kompetensi dasar “menyajikan informasi, data dalam bentuk teks eksplanasi proses terjadinya suatu fenomena alam secara lisan dan tulis dengan memperhatikan struktur, unsur kebahasaan, atau aspek lisan” para peserta didik. Secara kuantitatif terjadi peningkatan kemampuan menulis teks eksplanasi sebelum menggunakan media gambar fenomena alam  adalah 53%. Setelah penggunaan media gambar fenomena alam  rata-rata kelas kemampuan menulis teks eksplanasi meningkat menjadi 96%.Kata Kunci :    Media Gambar Fenomena Alam, Menulis Teks Eksplanasi

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dwijaloka

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

DWIJALOKA Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah is a journal which publish articles concerned with education in elementary, junior, and high schools. Basic is published in March, July, and November ...