Jurnal Pembelajaran Sains
Vol 3, No 2 (2019)

Pengaruh Model Inkuiri Terbimbing terhadap Hasil Belajar Peserta Didik SMP Materi Getaran dan Gelombang

Dwi Risalatul Fauziyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan ketuntasan hasil belajar peserta didik dan pengaruh model inkuiri terbimbing terhadap hasil belajar. Metode yang digunakan adalah quasi experimental dengan rancangan posttest-only control group. Sampel yang digunakan, yaitu kelas VIII J sebagai kelas kontrol dengan proses belajar mengajar menggunakan metode konvensional dan kelas VIII H sebagai kelas eksperimen dengan proses belajar mengajar menerapkan model inkuiri terbimbing. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah tes dengan soal pilihan ganda. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa kelas kontrol memiliki nilai ketuntasan hasil belajar 53,1 dan kelas ekspreimen 87,8. Rata-rata nilai posttest kelas kontrol dan kelas eksperimen adalah 77,2 dan 87,3 serta uji hipotesis t-test menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, disimpulkan bahwa ketuntasan hasil belajar kelas eksperimen berbeda secara signifikan dan lebih baik dibanding kelas kontrol; serta model inkuiri terbimbing memengaruhi hasil belajar peserta didik secara signifikan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpsi

Publisher

Subject

Chemistry Education Mathematics Physics Other

Description

Jurnal Pembelajaran Sains (Print ISSN: 2355-7044; Online ISSN: 2527-9157) provides a place for teachers, academics, lecturers, and students to share and discuss the results of their research in the field of science education. JPS publishes academic articles that focus on teaching and learning ...