Penelitian ini dilakukan untuk memahami hubungan antara motivasi belajar dengan pemahaman konsep. Penelitian ini merupakan penelitian expost facto korelasional. Analisis perbandingan antara motivasi belajar dengan pemahaman konsep gerak lurus diperoleh hubungan yang linear dengan positif dan signifikan dengan koefisien determinasi 29,1% yang menunjukkan hubungan signifikan atau kontribusi motivasi belajar sebesar 29,1% terhadap pemahaman konsep gerak lurus. Hasil uji regresi menghasilkan persamaan regresi y = -32.260 + 1,649x yang berarti setiap skor motivasi belajar memiliki kontribusi sebesar 1,649 poin terhadap pemahaman konsep gerak lurus. Hasil ini relevan dengan penelitian lain.
Copyrights © 2017