JMK Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan
Vol 2 No 3 (2017): September

Pengaruh Pemberian Insentif Dan Reward Terhadap Kinerja Karyawan

Azalia Nurusshobakh (Universitas Islam Kadiri)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2017

Abstract

Penelitian ini digolongkan sebagai penelitian deskriptif kausal terdiri dari tiga variabel, insentif (X1) dan reward (X2) sebagai variabel independen, dan kinerja karyawan (Y) sebagai variabel dependen. Dalam penelitian ini populasi seluruh karyawan yang berjumlah 30 orang, seluruh populasi tersebut diambil sebagai sampel atau responden penelitian (total sampling) dan data dikumpulkan dengan menggunakan angket atau kuesioner. Teknik analisa data menggunakan teknik uji validitas, uji reabilitas dan regresi linear berganda melalui SPSS 16. Dari hasil analisis data menunjukan bahwa pengaruh pemberian insentif dan reward terhadap kinerja karyawan. Dari hasil penelitian diperoleh t-hitung lebih kecil dari pada t-tabel maka Ha diterima. Sehingga variabel insentif dan reward memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Saran yang bisa diberikan atas hasil penelitian tersebut adalah disarankan pada atasan untuk menerapkan pemberiaan insentif dan reward dengan baik. Untuk itu pimpinan/atasan harus dekat dengan bawahan dan memahami masalah-masalah yang mereka hadapi dalam bekerja disarankan pada perusahaan lebih memperhatikan dan mencoba melakukan peningkatan dalam hal pemberian insentif dan reward.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ManajemenKewirausahaan

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Aims JMK (Jurnal Manajemen & Kewirausahaan) covers in details a large variety of topics in management. The aim of the journal is disseminate knowledge derived from the results of empirical research on organizations, people, systems, and events in the field of management and entrepreneurship. The ...