Struktur modal sebagai fungsi pendanaan harus dipersiapkan oleh manajemen perusahaan dalam rangka mendanai kegiatan operasional yang dapat bersumber baik dari internal maupun eksternal. Struktur modal secara umum menjadi perhatian manajer keuangan sehingga harus dikelola dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti empiris dari determinan struktur modal dan bagaimana struktur modal akan mempengaruhi nilai perusahaa. Penelitian dilakukan pada perusahaan yang terdaftar di BEI dengan periode pengamatan 2010 – 2013. Berdasarkan kriteria sampel maka jumlah perusahaan yang dianalisis adalah sebanyak 116 perusahaan yang semuanya berasal dari industri manufaktur. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertumbuhan Penjualan tidak berpengaruh signifikan, Struktur Aktiva dan Profitabilitas (ROE) berpengaruh signifikan negatif terhadap struktur modal perusahaan; sementara Struktur Modal berpengaruh signifikan positif terhadap nilai perusahaan perusahaan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2016