Lontar Komputer: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi
Vol. 2, No. 1 Juni 2011

PENGARUH DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK, PENGALAMAN TI DAN KEAHLIAN TI LUAR ORGANISASI TERHADAP KESELARASAN STRATEGIS (STUDI KASUS PADA UKM EKSPORTIR DI PROVINSI BALI)

I Ketut Adi Purnawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2012

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membuktikan pengaruh dukungan manajemen puncak, pengalaman TI dan keahlian TI luar organisasi terhadap keselarasan strategis. Hipotesis yang diajukan adalah: (1) dukungan manajemen puncak berpengaruh positif terhadap keselarasan strategis, (2) pengalaman TI organisasi berpengaruh positif terhadap keselarasan strategis dan (3) keahlian TI luar organisasi berpengaruh positif terhadap keselarasan strategis. Objek penelitian berjumlah 60 perusahaan, yang terdiri dari perusahaan Kargo, Tekstil dan produk tekstil, Handicraft, Kerajinan Perak, Furniture dan Produk lainnya yang ada di Provinsi Bali. Pengumpulan data dilakukan dengan metode angket kuesioner. Metode statistik yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil analisis penelitian menunjukkan hubungan yang positif signifikan antara dukungan manajemen puncak, pengalaman TI dan keahlian TI luar organisasi terhadap keselarasan strategis pada UKM eksportir di Provinsi Bali. (R2=0.184 ; Adjusted R2 =0.140; F =4.199; Sig. F = 0,009).

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

lontar

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Lontar Komputer [ISSN Print 2088-1541] [ISSN Online 2541-5832] is a journal that focuses on the theory, practice, and methodology of all aspects of technology in the field of computer science and engineering as well as productive and innovative ideas related to new technology and information ...