Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan
Vol 5, No 2 (2018): Volume 5 Nomor 2

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN PEMAKAI LENSA KONTAK DENGAN KEJADIAN IRITASI MATA PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI ANGKATAN 2015

Ringgo Alfarisi (Unknown)
Reno Reno (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2019

Abstract

Latar Belakang: Pengetahuan adalah hasil penginderaan seseorang terhadap suatu objek tertentu, dan terjadi melalui panca indera yang dimilikinya (penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa, dan raba). Iritasi mata adalah rasa tidak nyaman yang superfisial, biasanya terjadi akibat kelainan di permukaan mata. Kejadian iritasi mata merupakan salah satu komplikasi yang sering dijumpai pada pemakai lensa kontak.Tujuan penelitian : Untuk mengetahui hubungan pengetahuan pemakai lensa kontak dengan kejadian iritasi mata pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Angkatan 2015.Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan studi analitik observasional dengan rancangan cross sectional. Pengambilan sampel sebanyak 45 sampel dengan teknik total sampling. Analisis data menggunakan uji chi-square.Hasil penelitian : Didapatkan pemakai lensa kontak dengan pengetahuan kurang baik 17 orang (37,8%) dan pengetahuan baik 28 orang (62,2%). Kejadian iritasi mata didapatkan tidak iritasi mata 26 orang (57,8%) dan iritasi mata 19 orang (42,2%).Kesimpulan : Ada hubungan antara pengetahuan pemakai lensa kontak kejadian iritasi mata (p=0,003).

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kedokteran dan kesehatan (JIKK) menyediakan platform untuk mempublikasikan artikel bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: kedokteran komunitas: epidemiologi penyakit, promosi kesehatan kedokteran keluarga pendidikan kedokteran kedokteran klinis: pediatrik, endokrin, reproduksi, ...