Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan kemampuan guru dalam penerapan pembelajaran kooperatif dipadu dengan pendekatan REOG sehingga dapat meningkatkan keterampilan menulis puisi, mata pelajaran Bahasa Indonesia. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Alat pengumpul data yang digunakan yaitu instrumen pembelajaran, evaluasi dan observasi. Subyek yang diteliti guru dan siswa kelas V. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tiap siklusnya mengalami perubahan secara signifikan. Dari yang baik menjadi lebih baik. Secara berturut-turut (siklus I dan II) keterampilan menulis puisi 58,1 pada pra siklus , siklus I sebesar 66 dan Siklus II sebesar 71,5 dan 76,5 siklus I, dan 83,7 pada siklus II untuk afektif. Untuk psikomotor adalah 70,5 siklus I, dan 84 pada siklus II dimana data tersebut didapat melalui pengamatan.
Copyrights © 2015