Dinamika Informatika: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi
Vol 10 No 1 (2018)

PENDEKATAN REPLIKASI DAN FRAGMENTASI DALAM BASIS DATA TERDISTRIBUSI UNTUK PENYIMPANAN TABEL BASIS DATA FUZZY

Murti, Hari (Unknown)
Lestariningsih, Endang (Unknown)
Sugiyamta, Sugiyamta (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2018

Abstract

Pada basis data terdistribusi data disimpan tersebar di beberapa tempat, dimana setiap tempat penyimpanan dikelola oleh suatu DBMS mandiri. Tujuan utama sistem ini adalah untuk mengintegrasikan data dari data yang tersentralisasi, yaitu suatu relasi tabel difragmentasi dan direplikasi ke beberapa tempat. Replikasi diterapkan pada tabel master data untuk menjaga konsistensi dan mengintegrasikan master data antara pusat dan client. Fragmentasi diterapkan di tabel transaksi untuk meningkatkan kehandalandan ketersediaan data. Penelitian ini membuat model menggunakan pendekatan replikasi dan fragmentasi untuk penyimpanan basis data fuzzy. Data yang dicatat adalah hasil perhitungan menggunakan logika fuzzy yang digunakan untuk mengevaluasi kemajuan studi mahasiswa. Evaluasi meliputi tiga hal yaitu: kemajuan studi, keterangan kelulusan kegiatan kemahasiswaan, dan keterangan kelulusan akademik. Keterangan kemajuan studi adalah dipertahankan atau ditingkatkan. Keterangan kelulusan kegiatan kemahasiswaan adalah sangat baik, baik, atau cukup. Keterangan kelulusan akademik adalah memuaskan, sangat memuaskan, atau dengan pujian (Cumlaude).

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

fti2

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Dinamika Informatika merupakan jurnal yang berisikan tentang ilmu pengetahuan di bidang Sistem Informasi yang mencakup hasil penelitian, kajian teori, ilmu terapan metode yang terkait dengan spesialisasi Sistem Informasi meliputi Rekayasa Perangkat Lunak, Sistem Pendukung Keputusan, Data ...