Innovatio : Journal for Religious Innovations Studies
Vol 17 No 1 (2017)

Pengaruh Citra LAZ OPSEZI Kota Jambi terhadap Minat Muzakki untuk Menyalurkan Zakat

Ambok Pangiuk (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)
Bambang Kurniawan (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)
Marya Ulpa (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2017

Abstract

Tulisan ini mengkaji pengaruh citra lembaga terhadap minat pemberi zakat atau muzakki untuk menyalurkan zakatnya. Penelitian dilakukan pada Lembaga Amil Zakat (LAZ) OPSEZI Kota Jambi yang telah melakukan berbagai program. Metode penelitian adalah campuran kuantitatif dan kualitatif, yaitu melalui teknik pengumpulan data kuisioner, wawancara, observasi, dan penghimpunan dokumen yang berkaitan dengan penelitian ini. Populasi dalam penelitian adalah muzakki yang membayar zakatnya pada amil zakat OPSEZI Kota Jambi pada tahun 2015-2017, sedangkan sampel penelitian berjumlah 96 orang muzakki yang diperoleh melalui teknik sampel acak atau random sampling. Uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, uji t, uji regresi linier sederhana dan koefisien determinasi juga telah dilakukan. Dari hasil uji T yang dilakukan diketahui besarnya nilai thitung variabel citra lembaga (0,000) < dari 0,05 hal ini berarti ada pengaruh signifikan terhadap variabel minat. Nilai koefisien determinasi adalah sebesar 0,509 atau sama dengan 50,9% . Hal ini menunjukkan bahwa variabel citra lembaga LAZ OPSEZI terhadap minat muzakki untuk menyalurkan zakat di LAZ OPSEZI Kota Jambi berpengaruh sebesar 50,9% sedangkan 49,1% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Dari hasil regresi linier sederhana yang dilakukan diketahui bahwa nilai thitung variabel citra lembaga mempunyai pengaruh sebesar (9.874) hal ini berarti bahwa variabel citra lembaga berpengaruh terhadap minat muzakki untuk menyalurkan zakat di LAZ OPSEZI Kota Jambi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

Innovatio

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

INNOVATIO is Journal for Religious Innovations Studies, P-ISSN: 1412-4378 and E-ISSN: 2541-2167, an academic journal published twice a year in June and December by the Post Graduate Studies UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. This journal is open access and publishes Islamic studies research in ...