MANDAR: Management Development and Applied Research Journal
Vol 1 No 2 (2019): Periode Juni

Kualitas Pendidikan di Sulawesi Barat

Rusman (Universitas Sulawesi Barat)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini memuat tentang bagaimana kualitas pendidikan di Provinsi Sulawesi Barat Indonesia. Pengertian pendidikan, maksud dan tujuan mengetahui kualitas pendidikan di Sulawesi Barat serta solusi mengatasi rendahnya kualitas pendidikan di Sulawesi Barat. Pendidikan merupakan modal manusia (human capital) yang sangat penting bagi sebuah bangsa. Dengan pendidikan berkualitas manusia dapat memperoleh pengetahuan seperti etika dan moral, dan berbagai keahlian. Akan tetapi kualitas pendidikan di Sulawesi Barat saat ini masih tergolong rendah apabila dibandingkan dengan beberapa daerah di Indonesia, bahkan di beberapa negara. Hal tersebut bisa dilihat dengan adanya data dari BPS dan Depdiknas tahun 2017. Berdasarkan data Indeks Pembangunan Manusia tahun 2018 kualitas pendidikan Sulawesi Barat berada pada peringkat ke 31. Untuk mengatasi masalah tersebut pemerintah berupaya meningkatkan kualitas pendidikan melalui peningkatan anggaran pendidikan dengan memperbaiki sarana dan prasarana pendidikan, serta peningkatan akses pendidikan yang adil dan merata.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

mandar

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

E-Jurnal Mandar (Online ISSN: 2654-4504) dan (Print ISSN: 2721-1436) adalah jurnal ilmiah elektronik yang diterbitkan online dua kali dalam setahun (setiap 6 Bulan). E-Jurnal Mandar bertujuan untuk meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan menyalurkan minat berbagi dan penyebaran pengetahuan bagi ...