Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji profil petani miskin yang memiliki perilaku rapuh dalam mengelola diversifikasi pangan non beras di desa. Lokasi penelitian di Desa Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Metode penelitian menggunakan studi kasus deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profil dari informan mampu menunjukkan kondisi tertentu dan potensi dalam mengelola diversifikasi pangan non beras. Dengan profil yang ada, informan berusaha mengatasi strategi untuk memecahkan masalah dalam pengelolaan diversifikasi pangan lokal yang dibuat di masing-masing informan rumah tangga. Kata kunci: profil petani miskin, perilaku rapuh, diversifikasi pangan
Copyrights © 2014