Teknomatika (Jurnal Teknologi dan Informatika)
Vol 8 No 2 (2018): Teknomatika Vol 08 No 02 September 2018

Analisis Technology Acceptance Model untuk MemahamiPerilaku Mahasiswa dalam Menggunakan Web Oasis.Sttbandung.ac.id

Gusdevi, Harya (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2018

Abstract

Teknologi telah menjadi kebutuhan setiap insan dalam kehidupan. Kehadiran teknologi memberikan dampak yang cukup besar bagi kehidupan manusia dalam berbagai aspek dan dimensi, termasuk pada bidang pendidikan yang merupakan refleksi dari perkembangan masyarakat dan merupakan batu pondasi masa depan bangsa. Sama halnya dengan perguruan tinggi swasta lainnya, Sekolah Tinggi Teknologi Bandung (STT Bandung) juga menggunakan teknologi  sebagai media penyampaian informasi dari pihak akademik kampus ke mahasiswa melalui website oasis.sttbandung.ac.id dan memungkinkan penggunanya untuk mengakses sumber informasi berkaitan dengan kegiatan akademik dimanapun berada selama terhubung dengan internet. Dari latar belakang ini, muncul pertanyaan apakah yang digunakan sudah dapat diterima dengan baik, bagaimana kegunaannya, dan perilaku dari pengguna.Penelitian ini jelas berkontribusi dalam pengembangan sistem informasi mahasiswa (oasis.sttbandung.ac.id) dimana akan memberikan faktor-faktor  apa saja yang membuat mahasiswa bisa meningkatkan minat mengakses sistem informasi mahasiswa. Dengan latar belakang mahasiswa yang berbeda, hal ini bisa menimbulkan kecenderungan apakah mahasiswa bisa memanfaatkan teknologi yang disediakan oleh pihak kampus dengan baik atau malah sebaliknya. Mahasiswa bisa merasakan manfaat yang dirasakan dengan adanya website oasis ini atau malah merasa menjadi beban.Penelitian ini dilakukan di Sekolah Tinggi Teknologi Bandung (STT Bandung). Penelitian ini menggunakan model TAM, dimana didalamnya terdapat variabel perceived useful(persepsi kemanfaatan), perceived ease of use(persepsi kemudahan), Behavioral Intention to use (kecenderungan untuk tetap menggunakan) dan Attitude (sikap). Pada penelitian ini ditambahkan eksternal variabel, yaitu variable karakteristik demografis, ketersediaan sumber daya, paksaan pengguna dan perancangan antarmuka pengguna. Model persamaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah structural equation model (SEM) dengan menggunakan tool SPSS AMOS v. 23.  Kata kunci - TAM, oasis STTBandung, SEM

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

teknomatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Technology and Informatics (TEKNOMATIKA Journal) [P-ISSN: 2087-9571, E-ISSN: 2541-335X] is published periodically by UPT-PPM Institut Teknologi dan Bisnis PalComTech in collaboration with IndoCEISS every 6 months, namely in March and September. This journal aims to disseminate information ...