SUPERMAT (JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA)
Vol 2 No 2 (2018): Supermat : Jurnal Pendidikan Matematika

PENGARUH PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KREATIVITAS MATEMATIKA SISWA PADA KELAS VIII UNGGULAN MTsN 1 MAKASSAR

Mutmainah Mutmainah (kota bima)
Dusalan Dusalan (STKIP Bima)
Muchlis Muchlis (STKIP Bima)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mendeskripsikan kreativitas matematika siswa pada kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar sebelum dan setelah mengikuti pembelajaran Problem Based Learning, 2) mengetahui pengaruh kreativitas matematika siswa diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning. Metode penelitian menggunakan Pre-eksperimen dengan one group pretest-postest design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar tahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 39 siswa dengan teknik pengambilan sampel adalah teknik total sampling. Instrumen yang digunakan adalah tes kreativitas matematika. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah (1) analisis data kuatitatif, (2) analisis data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kreativitas matematika siswa sebelum diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning berada pada kategori rendah, dan setelah diajar dengan pembelajaran Problem Based Learning berada pada kategori tinggi. (2) pembelajaran Problem Based Learning berpengaruh pada kreativitas matematika siswa kelas VIII unggulan MTsN 1 Makassar baik pada rata-rata posttest kreativitas matematika maupun rata-rata peningkatan kreativitas matematika.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

SM

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal SUPERMAT akan menerbitkan naskah-naskah artikel ilmiah dalam cakupan bidang Pendidikan Matematika. Tulisan dapat berupa diseminasi hasil penelitian, telaah pustaka ilmiah yang komprehensif atau resensi dari buku ilmiah. Tulisan belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang dipertimbangkan ...