Idealis : Indonesia Journal Information System
Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019

SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER TERBAIK DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS PADA KLINIK AMC

auddie mahlyda (sistem informasi)
Deni Mahdiana (Sistem Informasi)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2019

Abstract

Klinik AMC dituntun untuk memberikan pelayanan yang memadai dan memuaskan agar kebutuhan masyarakat dalam pelayanan kesehatan terpenuhi. Dengan ini maka Klinik harus meningkatkan kualitas pelayanannya dalam pembelian obat kepada pasien. Masalah yang sering terjadi pada Klinik AMC adalah dalam proses pemilihan supplier yang masih bersifat subjektif dan belum adanya pembobotan standar dalam penentuan supplier terbaik, yang disebabkan oleh belum adanya metode yang digunakan. Banyaknya supplier yang menawarkan obat maka pihak Klinik harus lebih selektif dan cermat untuk pemilihan supplier yang tepat. Masalah yang sering terjadi adalah dalam proses pemilihan supplier yang tidak mudah. Dengan banyaknya jumlah supplier yang menawarkan obat, maka pihak Klinik harus selektif dan cermat dalam memilih supplier. Dari penelitian tersebut dibuatkan sistem penunjang keputusan pemilihan supplier terbaik yang memakai metode Analytical Hierarkhi Process yang dapat mempermudah dalam pemilihan supplier terbaik pada klinik AMC.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

IDEALIS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Indonesia Journal Information System (Idealis) adalah jurnal penelitian Program Studi Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur. Topik pada Jurnal ini adalah Decision Support System, E-Commerce/E-Business, Datawarehouse/BI, Enterprise System, Data Mining, Sistem ...