Jurnal Hortikultura
Vol 20, No 1 (2010): Maret 2010

Pengaruh Campuran Insektisida terhadap Ulat Bawang Spodoptera exigua Hubn.

Moekasan, Tonny Koetani (Unknown)
Murtiningsih, Rini (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2013

Abstract

ABSTRAK. Penelitian bertujuan untuk mengetahui efikasi campuran empat insektisida yaitu spinosad (Tracer), metomil (Metindo), tiodikarb (Larvin), dan klorpirifos (Dursban) terhadap larva Spodoptera exigua pada tanaman bawang merah di lapangan. Penelitian dilaksanakan pada bulan April sampai September 2007 di Desa Kendawa, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten DT II Brebes, Jawa Tengah (± 2 m dpl.). Delapan perlakuan termasuk kontrol dan pembanding diuji menggunakan rancangan acak kelompok dan masing-masing perlakuan diulang empat kali. Perlakuan yang diuji adalah (a) spinosad + metomil, (b) spinosad  + tiodikarb, (c) klorpirifos  + metomil, (d) spinosad, (e) tiodikarb, (f) klorpirifos, (g) metomil, dan (h) kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari ketiga macam campuran yang diuji, campuran spinosad + metomil paling efektif menekan S. exigua dan dapat mempertahankan hasil panen bawang merah. Selain itu berdasarkan harga resmi pestisida pada tahun 2007, harga  campuran insektisida spinosad + metomil  lebih murah jika dibandingkan dengan harga spinosad tunggal. Selisih pendapatan dalam perlakuan campuran spinosad + metomil lebih tinggi dengan selisih pendapatan perlakuan spinosad tunggal. ABSTRACT. Moekasan, T.K. and R. Murtiningsih. 2010. The Effect of Insecticides Combination Against Beat Armyworm Spodoptera exigua Hubn. The purpose of the study was to determine the efficacy of combination of four insecticides, i.e. spinosad (Tracer), methomyl (Metindo), thiodicarb (Larvin), and chlorpyrifos (Dursban) against beat armyworm, S. exigua on shallots. The experiment was conducted from April until September 2007 at Kendawa Village, Jatibarang Subdistrict, Brebes District, Central Java (± 2 m asl). The treatments were (a) spinosad + methomyl, (b) spinosad + thiodicarb, (c) chlorpyrifos + methomyl, (d) spinosad, (e) thiodicarb, (f) chlorpyrifos, (g) methomyl, and (h) check. The treatments were arranged in a randomized block design with four replications. The results showed that spinosad + methomyl was the most effective insecticide combination to suppress S. exigua. This combination could sustain the high yield and the price of spinosad + methomyl combination was cheaper than the spinosad price singly. Therefore, the application of spinosad + methomyl was more profitable compare to spinosad singly.

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

JHORT

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Hortikultura (J.Hort) memuat artikel primer yang bersumber dari hasil penelitian hortikultura, yaitu tanaman sayuran, tanaman hias, tanaman buah tropika maupun subtropika. Jurnal Hortikultura diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura, Badan Litbang Pertanian, ...