SPEKTRA: Jurnal Kajian Pendidikan Sains
Vol 4, No 2 (2018): SPEKTRA: Jurnal Kajian Pendidikan Sains

PENTINGNYA MEMBANGUN PENDIDIKAN SAINS YANG RELEVAN DENGAN AJARAN ISLAM

Siti Lailiyah (Program Studi Pendidikan Agama Islam, FITK UNSIQ Wonosobo)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2018

Abstract

Ilmu pengetahuan (sains) adalah himpunan pengetahuan manusia yang dikumpulkan melalui proses pengkajian dan dapat dinalar atau dapat diterima oleh akal. Dengan kata lain, sains dapat didefinisikan sebagai kumpulan rasionalisasi kolektif insani atau sebagai pengetahuan yang sudah sistematis. Dalam sains sebagian orang menganggap pembuktian kebenaran itu harus dapat dilakukan dengan metodologi yang sistematis. Dalam penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitianmurni deskriptif kualitatifdengan alasan informasi yang digunakan dalam penelitian ini bukan berupa angka-angka melainkan berupa data-data baik dari buku, jurnal, majalah, atau surat kabar yang semua itu akan digambarkan secara jelas dan terperinci untuk mengembangkan teori pendidikan sains yang relevan dengan ajaran Islam. Dari penelitian ini dapat diambil kesimpulan bahwa; 1. Sains merupakan ilmu/pengetahuan yang dapat menjelaskan sebuah gejala/fenomena alam, sehingga berguna bagi kehidupan manusia. 2. Sains yang relevan dengan ajaran Islam harus dapat menjadi media untuk mengingat Allah dan memajukan peradaban masyarakat Islam. 3. Banyak ayat-ayat al-Qur’an yang menjelaskan tentang fenomena alam dan keutamaan ilmu pengetahuan. Oleh karena itulah, banyak ilmuwan yang dalam mempelajari sains mencari referensi dari al-Qur’an.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

spek

Publisher

Subject

Astronomy Chemistry Education Physics

Description

The Spektra: Jurnal Kajian Pendidikan Sains is dedicated to all science practitioners about studies and research of science. Various topics that can be accepted in this journal are: Physics Education, Chemistry Education, Biology Education, Media Development and Learning, Model Evaluation and ...