Reforma: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran
Vol 7, No 2 (2018)

PENINGKATAN KEMAMPUAN ANAK MENGUCAPKAN SUKU KATA DENGAN MENGGUNAKAN STRATEGI KONTEKSTUAL

Sunarwati Sunarwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2019

Abstract

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan upaya untuk mengetahui dan meningkatkan perkembangan pendidikan taman kanak kanak, maka salah satu bidang pengetahuan terapan yang diharapkan semakin memberi sumbangan bagi perkembangan pendidikan di tanah air ialah bidang teknologi pendidikan. Kemampuan untuk memanfaat teknologi modern dalam upaya pengembangan pendidikan tertentu saja sangat tergantung pada jumlah dan kemampuan para ahli dalam bidang teknologi pendidikan. Proses belajar mengajar pada hakikatnya adalah proses komunikasi, yaitu proses penyampaian pesan dari sumber pesan melalui saluran media tertentu ke penerima pesan. Pesan, sumber pesan, saluran / media dan penerima pesan adalah komponen – komponen proses komunikasi. Pesan yang akan dikomunikasikan adalah isi ajaran atau didikan yang ada dalam kurikulum. Sumber pesannya bisa guru, anak , orang lain, ataupun penulis buku dan produser media. Salurannya ialah media pendidikan dan penerima pesannya ialah para anak atau peserta didik atau juga guru. Tujuan dari penelitian tindakan kelas ( PTK ) ini adalah untuk mengetahui sejauh mana penerapan strategi kontekstual dapat meningkatkan kemampuan anak dalam mengucapkan suku kata. Dalam penelitian tindakan kelas ( PTK ) ini dilakukan dalam 3 siklus, dari hasil tindakan yang dilakukan terbukti dapat meningkatkan kemampuan anak dalam mengucapkan suku kata dengan mencapai standar ideal 67.92 % pada siklus I, dapat meningkat menjadi 71.83 % pada siklus II, dan siklus ke III 78.33 %. Hasil penelitian tindakan ini menunjukkan pembelajaran dengan menggunakan strategi kontekstual efektif dalam meningkatkan kemampuan anak dalam mengucapkan suku kata di TK Bunga Harapan Kec. Babat dengan ketuntasan mencapai 91.67 %. Kata Kunci: Teori Kemampuan Membaca, Strategi Pembelajaran Kontekstual

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

reforma

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Reforma: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran is an international, peer-reviewed journal dedicated to promoting transformative and evidence-based innovations in education and learning. The journal provides a scholarly platform for disseminating cutting-edge research that bridges theory and practice, ...