Astonjadro
Vol. 6 No. 1 (2017): ASTONJADRO

KAJIAN PERBANDINGAN BIAYA DAN WAKTU PEKERJAAN PERAWATAN JALAN REL MENGGUNAKAN MEKANISASI DAN NON MEKANISASI (Studi Kasus: Petak Jalan Rel Antara Bojonggede - Bogor)

Sanjaya, Anggi (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2021

Abstract

Untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan perjalanan kereta api melibatkan banyak pihak. Mulai dari operasional, baik kondisi sarana maupun kondisi prasarana yang harus selalu terjaga fungsinya agar dapat dilewati kereta api sesuai beban rencana dan kecepatan yang direncanakan.Mengingat frekuensi kereta api yang semakin lama semakin padat maka persiapan olah data geometri jalan rel dengan menggunakan metode lama (tenaga manual) sudah semakin sulit dilaksanakan sehingga perlu adanya pengembangan metode semi mekanik yang nantinya akan berkembang ke teknologi yang lebih modern lagi. Berdasarkan latar belakang tersebut dilakukanlah penelitian untuk menganalisa perbandingan biaya dan waktu pekerjaan perawatan menggunakan mekanisasi dan non mekanisasi. Analisa perhitungan jumlah tenaga perawatan non mekanisasimenggunakan form CD, sedangkan perhitungan perawatan mekanisasi berdasarkan jam kerja efektif dan kapasitas mesin perawatan jalan rel (MPJR). Perawatan jalan rel menggunakan non mekanisasimembutuhkan waktu sekitar 1 tahun serta biaya sebesar Rp. 924.410.000,00 (Sembilan ratus dua puluh empat juta empat ratus sepuluh ribu rupiah). Perawatan jalan rel menggunakan mekanisasihanya di perlukan waktu sekitar 67 hari (untuk mesin MTT 09-16 CAT dan PBR 400 URS) dan 13 hari untuk mesin MTT 08-75 GS serta biaya sebesar Rp. 884.919.000,00 (Delapan ratus delapanpuluh empat juta sembilan ratus sembilan belas ribu rupiah). Dari hasil analisa menunjukkan bahwa perawatan jalan rel menggunakan mekanisasi, biaya nya lebih murah dan waktu nya lebih cepat dibandingkan dengan non mekanisasi (tenaga manual).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ASTONJADRO

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Astonjadro: Jurnal Rekayasa Sipil adalah jurnal ilmiah dibidang teknik sipil p-ISSN : 2302-4240 dan e-ISSN : 2655-2086. Jurnal Rekayasa Sipil Astonjadro diterbitkan untuk mengapresiasi dan memberikan informasi ilmiah bagi peneliti, dosen serta para profesional. termasuk dalamnya pengembangan model ...