Pasundan Journal of Mathematics Education : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 5 No. 2 (2015): Pasundan Journal of Mathematics Education : Jurnal Pendidikan Matematika

Penerapan Pembelajaran Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Dan Self-Confidence Siswa SMP

Yulia, N Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2020

Abstract

Masalah yang diteliti yaitu peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa, perbedaan self-confidende siswa di kelas pembelajaran berbasis masalah dan kelas konvensional, hubungan antara kemampuan berpikir kreatif dan self-confidence, serta aktivitas siswa terhadap respon pembelajaran berbasis masalah. Analisis kuantitatif menggunakan independent sample t-test, Mann-Whitney test, serta uji korelasi Pearson Correlation, sedangkan analisis kualitatif dilakukan secara deskriptif. Hasil analisis data dari penelitian ini adalah: 1) Peningkatan kemampuan berpikir kreatif siswa yang mendapatkan pembelajaran berbasis masalah lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional baik berdasarkan hasil analisis keseluruhan maupun berdasarkan laki-laki dan perempuan. 2) Self-confidence siswa ditinjau dari analisis keseluruhan yang mendapatkan pembelajaran berbasis masalah tidak lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional, sedangkan ditinjau berdasarkan laki-laki dan perempuan, siswa perempuan yang mendapatkan pembelajaran berbasis masalah lebih baik daripada siswa laki-laki yang mendapat pembelajaran berbasis masalah, demikian pula pada kelas perempuan yang belajar dengan pembelajaran konvensional lebih baik daripada kelas laki-laki yang belajar dengan pembelajaran konvensional, membandingkan self-confidence perempuan di kelas pembelajaran berbasis masalah dan di kelas pembelajaran konvensional ditemukan bahwa self-confidence perempuan di kelas pembelajaran berbasis masalah lebih tinggi. 3) Terdapat hubungan antara kemampuan berpikir kreatif siswa dan self-confidence siswa. 4) Aktivitas siswa terhadap respon pembelajaran matematika dengan pembelajaran berbasis masalah menjadi baik artinya mengalami peningkatan.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

pjme

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Pasundan Journal of Mathematics Education (PJME) merupakan jurnal pendidikan matematika yang dikelola oleh Program Studi Magister Pendidikan Matematika Universitas Pasundan dan Asosiasi Guru Matematika Indonesia (AGMI). Jurnal ini menerbitkan penelitian asli atau makalah teoretis tentang pengajaran ...