Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia minyak dan Gas (PPSDM Migas) memiliki kewajiban untuk melaksanakan pengembangan sumber daya manusia di sektor minyak dan gas. Salah satu sektor energi yang sangat penting di Indonesia adalah minyak dan gas bumi. Pengelolaan yang baik terhadap sektor ini akan memberikan kemajuan untuk Indonesia. Dalam situasi saat ini, kualitas PPSDM Migas mengalami penurunan. Salah satu sebabnya adalah kurangnya kegiatan manajemen pengetahuan (knowledge management), kurangnya regenerasi pengajar dan tidak ada kegiatan yang dapat menampung kegiatan proses manajemen pengetahuan dalam kegiatan berbagi pengetahuan terutama antara senior dan junior, serta pertukaran pengetahuan dengan pekerja di industri minyak dan gas. Tulisan dari hasi penelitian ini bertujuan untuk membuat proposal untuk desain model implementasidari Manajemen Pengetahuan (Knowledge Management) pada Widyaiswara dan instruktur di PPSDM Migas. Metode yang digunakan adalah studi literatur, melakukan pengumpulan data melalui survei, dan wawancara. Usulan rancangan model Implementasi Manajemen Pengetahuan (Knowledge Management) akan dikembangkan dengan penekanan pada komunikasi serta pemilihan teknologi yang tepat sehingga pelaksanaan model Manajemen Pengetahuan (Knowledge Management) ini akan mampu menampung berbagi pengetahuan. Yang terpenting dalam keberhasilan penerapan Manajemen Pengetahuan (Knowledge Management) ini adalah adanya komunikasi serta keterampilan kepemimpinan yang kuat. Dianjurkan bahwa model ini dikembangkan selaras dengan strategi organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan organisasi.
Copyrights © 2018