Journal of Sustainable Tourism Research
Vol 2, No 3 (2020): September, 2020

Branding Riau The Homeland Of Melayu Untuk Meningkatkan Daya Tarik Wisata Dan Kunjungan Wisata Di Provinsi Riau

Atika Fajriandhany (Unknown)
Ilham Gemiharto (Unknown)
Edwin Rizal (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2020

Abstract

Branding menjadi salah satu alat atau perantara bagi masyatakat agar dapat kenal dengan sebuah destinasi pariwisata.Penelitian ini menjelaskan bahwa branding merupakan sebuah identitas dalam memperkenalkan potensi dan keunggulan pasriwisata yang ada di daerah tertentu termasuk Provinsi Riau. Maka dari itu pemerintah Provinsi Riau membentuk sebuah branding yang mewakili dan memperkenalkan daya tarik wisara yang ada di Provinsi Riau.Riau The Homeland Of Melayu adalah sebuah tagline branding provinsi riau yang diharapkan dapat memperkenalkan pariwisata Riau yang selama ini menjadi daya tarik Provinsi Riau. Branding ini bukan hanya sekedar logo semata namun branding Riau The Homeland Of Melayu merupakan sebuah keseluruhan ,makna dan nilai yang tertanam di dalamnya. Branding Riau The Homeland Of Melayu juga menjadi brand destinasi yang mecakup unsur wisata dan budaya. Sebuah destinasi pariwisata tidak dipandang sebagai suatu tempat tapi juga dianggap sebagai tempat yang memiliki Cultural dan natural value. Branding inilah yang nantinya di harapkan dapat meningkatkan daya tarik masyarakat terhadap pariwisata Provinsi Riau dan berkunjung ke Provinsi Riau. Branding Riau The Homeland of Melayu ini untuk membangun identitas pariwisata Riau. .Riau The Homeland of Melayu menjadi media untuk menyampaikan gagasan mengenai pariwisata unggulan yang ada di Provinsi Riau. Daya tarik wisata merupakan salah satu dimensi yang sangat penting dalam pembentukan brand pariwisata. Tanpa Adanya daya tarik wisata maka pariwisata mungkin tidak ada yang istinewa dari suatu daerah ini pun akan mengakibatkan tingkat kunjungan wisata akan menurun . Kesalahan dalam mengelola daya tarik wisata akan berdampak pada penurunan citra pariwisata dan juga mengurangi tingkat kunjungan .Penelitian mengunakan metode penelitian studi literatur yang mana mengumpulkan referensi yang relevan dan terkait dalam pembahasan mengenai branding dan brand destinasi. Penelitian ini juga menggunakan metode observasi yang mana peneliti juga mengamati kegiatan promosi seperti apa yang dilakukan oleh pemerintah provinsi Riau dalam hal ini Dinas Pariwisata Provinsi Riau dalam mempromosikan Rau The Homeland Of Melayu .Dalam memepromosikan Branding Riau The Homeland Of Melayu Dinas Pariwisata Provinsi Riau memiliki strategi promosi sendiri antara lain Paid Media, Owned Website dan , Social Media.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

tornare

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Tornare: Jurnal Pariwisata Indonesia Berkelanjutan. Yang diterbitkan secara berkala oleh Program Studi Pariwisata Berkelanjutan, Sekolah Pascasarjana Universitas Padjadjaran dengan fokus khusus pada studi pariwisata Indonesia. Jurnal Tornare berupaya untuk memajukan bidang pariwisata dengan aspek ...