Jurnal Kebidanan Akademi Kebidanan Jember (JKAKJ)
Vol 2, No 1 (2018): MARET 2018

Gambaran Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dengan Kejadian Stunting pada Anak Usia 6-24 Bulan di Desa Arjasa Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember

Nunik Hindrawati (Akademi Kebidanan Jember)
Rusdiarti Rusdiarti (Akademi Kebidanan Jember)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2018

Abstract

Stunting didefinisikan sebagai indeks tinggi badan menurut umur (TB/U) kurang dari minus dua standar deviasi (-2 SD) atau dibawah rata-rata standar yang ada. Stunting yang terjadi pada balita disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya akibat gangguan pertumbuhan dalam kandungan, kurang asupan gizi mikro, intake energi yang kurang dan infeksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran riwayat pemberian ASI eksklusif dengan kejadian stunting pada balita usia 6 – 24 bulan di wilayah kerja Puskesmas Arjasa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan desain cross sectional. Populasi adalah anak stunting usia 6-24 bulan. Sampel pada penelitian ini sebanyak 32 anak stunting usia 6-24 bulan yang diperoleh dengan tehnik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden berada dalam kategori sangat pendek (78,12%), sebagian besar tidak mendapatkan ASI eksklusif (78, 13%), berdasarkan pekerjaan sebanyak 78,1% orangtua responden bekerja sebagai buruh, sebagian besar ibu responden berusia < 20 tahun dengan pendidikan sebagian besar adalah SMP (68,75%), asupan energi defisit (54,15%), asupan Zn sedang (84,15%), asupan Fe defisit (51,06%). Dari temuan penelitian ini dapat disarankan untuk mendorong ibu menyusui secara eksklusif, menerapkan pengetahuan menyusui yang sudah baik dalam membentuk sikap dan tindakan yang baik untuk mencegah terjadinya stunting

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkakj

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal Kebidanan Akademi Kebidanan Jember menerima berbagai artikel/naskah berupa hasil penelitian asli yang relevan, laporan kasus, metaanalisis dengan bidang kebidanan. Jurnal ini hanya menerima naskah asli dan belum pernah dimuat dalam jurnal lain, atau sedang dikirim ke jurnal lain pada waktu ...