JITTER (Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Terapan)
Vol. 4 No. 1 (2017)

EVALUASI PENGARUH FUNGSI PEMETAAN TERHADAP KINERJA DAN KONSUMSI DAYA CACHE MEMORY

Tati Erlina (Universitas Andalas)
Rahmi Eka Putri (Universitas Andalas)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2017

Abstract

Menciptakan komputer yang berkinerja tinggi dan mengkonsumsi daya minimal merupakan salah satu fokus yang menjadi tren penelitian dalam bidang arsitektur komputer belakangan ini. Diketahui bahwa sejumlah faktor berpengaruh dalam menentukan kinerja dan konsumsi daya dari setiap elemen pembangun komputer dan pada akhirnya mempengaruhi kinerja dan konsumsi daya sebuah komputer secara keseluruhan. Fokus penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari fungsi pemetaan (mapping techniques) sebagai salah satu jenis elemen perancangan yang diterapkan pada sebuah cache memory terhadap kinerja dan konsumsi daya dari cache memory dengan mensimulasikannya pada SMPCache dengan berbagai macam benchmark dan CACTI.[En]Creating high performance computers which consume minimal power is one of the focus and has become the trend of research in the field of computer architecture lately. It has been known that a number of factors influence the determination of the performance and power consumption of each of the building elements of the computer and ultimately affect the performance and overall power consumption of a computer. The focus of this research is to find out how much mapping functions as one of the type of design elements applied to a cache memory influence the performance and power consumption of the cache memory by simulating various configuration elements of the design in SMPCache with various benchmarks and CACTI.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jitter

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Terapan (JITTER) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Universitas Widyatama, Bandung. Jurnal ini diterbitkan sebagai wahana sosialisasi dan diseminasi hasil penelitian bagi kalangan akademisi maupun masyarakat luas, pada bidang teknologi informasi dan ...