ELEMENTARY SCHOOL JOURNAL PGSD FIP UNIMED
Vol 3, No 1 (2015): ELEMENTARY SCHOOL JOURNAL PGSD FIP UNIMED

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING MELALUI PAKEM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SISWA KELAS IV MIN MEDAN

Halim simatupang (Dosen Pendidikan Biologi Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2015

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa melalui penerapan model pembelajaran discovery learning melalui pembelajaran aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan (PAKEM) di Kelas IV  MIN Medan. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi untuk data aktivitas siswa dan untuk data hasil belajar menggunakan tes. Data kualitatif dianalisis dengan teknik analisis kualitatif, Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model discovery learning melalui PAKEM dapat meningkatkan aktivitas siswa Siklus I: Aktif 55%, Kreatif 54%,  Efektif 53%  dan Menyenangkan 73% dan meningkat signifikan di siklus II menjadi Aktif 88%, Kreatif 85%,  Efektif 85%  dan Menyenangkan 88%. Dan hasil belajar pada siklus I 63%  dan Meningkat signifikan pada Siklus II 91%. Kata Kunci:Hasil belajar,Discovery learning, PAKEM

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

elementary

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Article written for the journal includes research result education, learning, and public service at preschool and primary ...