INOPENDAS: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol 3, No 2 (2020): Inopendas : Jurnal Ilmiah Kependidikan (Agustus 2020)

Permainan Tonnis Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Bermain Tenis

Bambang Supriyatno (SMP Negeri 1 Tengaran, Kab. Semarang)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2020

Abstract

Tujuan khusus penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Melalui permainan tonnis untuk meningkatkan aktivitas dan hasil bermain tenis pada siswa kelas VII B semester  1 tahun pelajaran 2019/2020. Sedangkan tujuan umum dalam penelitian ini adalah meningkatkan aktivitas dan hasil bermain tenis siswa kelas VII B semester 1 Tahun pelajaran 2019/2020.Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) subyek penelitian ini adalah siswa kelas VII B dengan jumlah siswa adalah 34 siswa. Permainan tonnis dapat membantu siswa dalam meningkatkan aktivitas  belajar pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan khususnya materi tenis. Tindakan penelitian dengan penerapan bermain tonnis untuk meningkatkan hasil bermain tenis dalam kelompok dapat dikatakan berhasil, karena adanya penguasaan teknik dasar dan peraturan permainan tonnis serta tindakan dan kemauan untuk bergerak. Pemilihan metode belajar yang tepat dengan permainan tonnis dapat menimbulkan respon positif dan sangat membantu siswa dalam meningkatkan keterampilan bermain tenis.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Inopendas merupakan jurnal inovasi pendidikan dasar program studi magister pendidikan dasar yang diharapkan mempublish artikel-artikel hasil penelitian terkini di bidang pendidikan dan pembelajaran. Jurnal ini memfokuskan pada inovasi pendidikan dan pembelajaran yang menghasilkan pembelajaran tinggi ...