Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis
Vol 2, No 1 (2015): Juni

Analisa Statistik Drop Box Sebagai Inovasi Peningkatan Pelayanan Pelaporan SPT Tahunan Untuk Wajib Pajak

Thina Ardliana (Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS))



Article Info

Publish Date
31 May 2016

Abstract

Drop Box merupakan salah satu inovasi pelayanan publik dalam penerimaan SPT atau e-SPT Tahunan yang dicetuskan oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Pajak mulai tahun 2009. Fasilitas ini digunakan untuk memudahkan wajib pajak dalam melakukan pelaporan SPT Tahunan, dimana ditempatkan pada lokasi strategis yang dijangkau oleh masyarakat umum. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan peningkatan jumlah wajib pajak sebelum dan setelah diterapkan drop box. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan analisis statistik dengan mengambil pengukuran data jumlah wajib pajak di KPP Pratama Surabaya Wonocolo selama kurun waktu 5 tahun sebelum (tahun 2003 – 2007) dan setelah (tahun 2008 – 2012) drop box. Penelitian ini bersifat perbandingan kuantitatif, dimana hasil pengujian hipotesis menunjukkan adanya perubahan yang signifikan terhadap jumlah wajib pajak sebelum dan setelah drop box. Dengan ditolaknya Ho membuktikan peningkatan optimal jumlah wajib pajak dalam kurun waktu total 10 tahun. Berdasarkan hal tersebut, inovasi penerapan drop box ternyata mampu meningkatkan pelayanan pelaporan SPT Tahunan untuk wajib pajak.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jsmb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Studi Manajemen Dan Bisnis (JSMB) ISSN: 2460-3775 (Online) dan ISSN: 2355-9543 (Print) administered by the Master of Management Faculty of Economics and Business, University of Trunojoyo Madura. This journal is here to accommodate innovative thinking of academics, researchers and ...