JURNAL AGROHITA
Vol 4, No 1 (2019): JURNAL AGROHITA

PENGARUH PROMOSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN GULA AREN TROPICA SIDIMCO

Irmalia Fitri Siregar (Fakultas Pertanian, Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan)
Rafiqah Amanda Lubis (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi terhadap peningkatan penjualan gula aren tropica sidimco. Penelitian ini dilaksanakan di industri rumahtangga pengolahan gula aren tropica sidimco di Kelutahan Losung Batu, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Kota Padangsidimpuan. Mulai dari bulan Aprilsampai dengan Juni 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pembeli gula aren tropika Sidimco. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode sampling aksidental yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang kebetulan bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel, bila dipandang orang yang kebetulan ditemui itu cocok sebagai sumber databerjumlah 40 orang. Metode analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Sederhana melakukan estimasi untuk memperoleh hubungan fungsional dari variabel bebas (Promosi) terhadap variabel terikat (Peningkatan Penjualan). Hasil penelitian menunjukkan bahwaberdasarkan hasil uji statistik memperoleh nilai signifikan/propabiliti = 0,03 atau lebih kecildari nilai <α 0.05,yang berarti terdapat pengaruh/hubunganyang bermakna antara promosi dengan peningkatan penjualan gula aren tropica sidimco atau dengan kata lain hal tersebut menunjukan bahwa variabel independen promosi secara bersama-sama mempengaruhi variabel dependenpeningkatan penjualan. Ho di tolak dan Ha diterima dengan nilai R2 = 16.4396 yang berarti pengaruh promosi terhadap peningkatan penjualan hanya berkisar 16.4% hal ini berarti pengaruh antar variabel masih dalam kategori rendah. Kata Kunci : promosi, peningkatan volume penjualan, gula aren

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

agrohita

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Industrial & Manufacturing Engineering Other

Description

Teknologi adalah hal yang lumrah di era ini. Teknologi telah mengikat setiap aspek kehidupan manusia. Teknologi sendiri merupakan salah satu cara untuk memudahkan pekerjaan manusia agar dapat menghasilkan keluaran yang efisien. Teknologi juga memberikan banyak kemudahan, sekaligus cara baru dalam ...