jurnal syntax admiration
Vol. 1 No. 5 (2020): Jurnal Syntax Admiration

Analisis Implementasi Kebijakan Akuntansi Dan Kualitas Laporan Keuangan

Erna (Universitas Muhammadiyah SUkabumi)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan Analisis Implementasi Kebijakan Akuntansi di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sukabumi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data di proses dan diperoleh melalui observasi, proses wawancara dan dokumentasi. Populasi dan sampel yang digunakan adalah kondisi sosial yang terdiri dari tempat, pelaku dan aktifitas, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purpose sampling. narasumber atau partisipan, informan dalam penelitian ini adalah pegawai yang bekerja di Kantor Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kabupaten Sukabumi. Berdasarkan hasil penelitian Secara keseluruhan, Analisis Implementasi Kebijakan Akuntansi dan Kualitas Laporan Keuangan di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sukabumi yang dilihat dari tiga dimensinya yaitu regulasi, sistem dan sarana pendukung dan juga sumber daya manusianya maka dapat disimpulkan bahwa seluruh SKPD di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sukabumi telah menerapkan Standar Akuntansi Pemerintahan. Dalam proses penyusunan regulasi pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sukabumi, telah dilakukan dengan efektif, dan dalam proses implementasi PP No. 71 Tahun 2010 telah menggunakan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) Keuangan, serta telah melakukan diklat mengenai akuntansi pemerintahan. Secara keseluruhan Kualitas Laporan Keuangan di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sukabumi telah memiliki kualitas yang sangat baik. Hal tersebut dapat dilihat dari karakteristik kualitatif Laporan Keuangan Bangkesbangpol yaitu relevan, andal, dapat dibandingkan dan dapat dipahami.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics

Description

Syntax Admiration. Jurnal Syntax Admiration adalah jurnal yang diterbitkan sebulan sekali oleh CV. Syntax Corporation Indonesia. Syntax Admiration akan menerbitkan artikel ilmiah dalam lingkup ilmu sosial teknik. Artikel yang diterbitkan adalah artikel dari penelitian, studi atau studi ilmiah kritis ...