Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui besar pendapatan usahatani semangka non biji di Desa Sumberejo, mengetahui tingkat efisiensi usahatani semangka non biji di Desa Sumberejo dan mengetahui tingkat kelayakan usahatani semangka non biji di Desa Sumberejo Kecamatan Banyuputih. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh petani semangka non biji di di Desa Sumberejo Kecamatan Banyuputih yang berjumlah 28 orang, penarikan sampel menggunakan teknik sampel secara sensus atau sampling jenuh, yaitu pengambilan populasi untuk dijadikan sampel sehingga sampel yang diteliti adalah sebanyak 28 petani semangka non biji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan rata-rata usahatani semangka non biji menguntungkan, dimana pendapatan rata-rata mencapai Rp. 56.727.128,-. Efisiensi usahatani semangka non biji rata-rata efisien mencapai 3,93. Kelayakan untuk usahatani semangka non biji rata-rata layak untuk dikembangkan mencapai 3,93. Saran dari peneliti adalah petani harus berusaha mempertahankan bahkan meningkatkan usahatani semangka non biji karena memiliki prospek yang baik dan menguntungkan selama ini, menambah informasi mengenai teknis budidaya yang lebih modern, dan lebih memperhatikan manajemen budidaya semangka non biji
Copyrights © 2020