Tujuan penulisan ilmiah ini adalah untuk mengetahui fungsi dan peran koperasi sektor riil dalam menjaga kedaulatan pangan, mengetahui konsep model pengembangan koperasi dalam mendukung sektor riil dan mengetahui strategi sistem agribinis dalam menjaga kedaulatan pangan dengan dukungan faktor sistem pembiayaan koperasi. Penulisan ini menggunakan data sekunder dari jurnal, buku, BPS dan sumber data lainnya yang dianalisa menjadi konsep untuk sehingga menjadi sebuah gagasan terbaru. Konsep model pengembangan koperasi melalui sistem agrbisnis dapat dilakukan dengan berupaya memberikan pembiayaan dan kemitraan dengan subsistem agribisnis serta UKM menerapkan Sistem Industri Modern dan entrepreneurship dan untuk menjaga kedaulatan pangan mengadapi MEA diperlukan upaya peningkatan daya saing produk unggulan daerah dan pemberdayaan SDM
Copyrights © 2016