Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Vol. 1 No. 2 (2017): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

Kualitas Barrier Kemasan Fleksibel Berbasis Metalized Film untuk Produk Pangan

Darti Nurani (Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Institut Teknologi Indonesia, Serpong)
Indrati Sukmadi (Unknown)
Nahrul Hidayat (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2017

Abstract

Saat ini kemasan fleksibel berbasis metalized film cukup banyak jenisnya di pasaran dan umumnya digunakan oleh industri pangan untuk mengemas produk pangan kering (contoh: wafer, biskuit, sereal kopi bubuk, permen dan lain-lain). Namun, untuk beberapa jenis kemasan fleksibel tersebut masih belum diketahui kualitas perlindungannya terhadap produk, sehingga dikhawatirkan umur simpan produk pangan tidak sesuai dengan yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur laminat pada kualitas barrier kemasan fleksibel berbasis metalized film. Penelitian ini dibagi dalam dua tahap. Rancangan percobaan pada penelitian tahap pertama adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), satu faktor. Faktor A adalah jenis metalized film yang terdiri atas tiga taraf: a1= VMPET film 12 µm, a2= VMCPP film 25 µm dan a3= VMCPP film 35 µm. Analisis dilakukan terhadap nilai laju permeabilias uap air, dengan pengulangan sebanyak 10 kali. Rancangan percobaan pada penelitian tahap kedua adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), satu faktor. Faktor A adalah jenis kemasan fleksibel berbasis metalized film yang terdiri atas enam taraf: a1 = PET 12 µm /VMPET 12 µm /PE 20 µm /LLDPE 25 µm,  a2 = OPP 20 µm /VMPET 12 µm /CPP 35 µm, a3 = PET12 µm /VMCPP 25 µm, a4 = OPP 20 µm /VMCPP 25 µm, a5 = PET 12 µm /VMCPP 35 µm dan a6 = OPP 20 µm /VMCPP 35 µm. Analisis dilakukan terhadap nilai laju permeabilitas uap air, dengan pengulangan sebanyak 10 kali. Hasil analisis laju permeabilitas uap air diolah menggunakan software Statistical Product and Service Solution (SPSS). Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil bahwa terdapat pengaruh struktur laminat pada kualitas barrier kemasan fleksibel berbasis metalized film. Kemasan fleksibel dengan spesifikasi PET12/VMPET12/PE20/LLDPE25 memiliki nilai laju permeabilitas uap air yang terbaik, yaitu sebesar 0.1430 g/m2/hari. Kata kunci: metalized film, kemasan fleksibel berbasis metalized film, permeabilitas uap air

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal IPTEK merupakan jurnal Ilmu Pengetahun dan Teknologi sebagai media publikasi hasil penelitian dosen baik di lingkungan Institut Teknologi (ITI) Indonesia maupun diluar ITI. Pada dasarnya jika merujuk visi ITI yaitu Technology based Entrepreneur, jurnal ini sebagai salah satu upaya mendukung ...