Jurnal PEKA (Pendidikan Matematika)
Vol. 3 No. 2 (2020): Jurnal PEKA (Pendidikan Matematika)

Penerapan Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Realistic Mathematics Education Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa

Epi Aprilia (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penggunaan bahan ajar berbentuk Lembar Kerja Siswa berbasis Realistic Mathematics Education (RME) terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan LKS berbasi RME diharapkan dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa, dikarenakan dalam LKS berbasis RME tersebut. (1) memfasilitasi atau mendukung siswa dalam pembelajaran matematika yaitu menemukan dan mengkontruksi pengetahuan siswa. (2) berisikan soal-soal yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari atau kehidupan nyata yang diberikan kepada siswa. (3) siswa menjadi termotivasi dalam pembelajaran matematika karena menggunakan permasalahan dikehidupan sehari-hari, dilatih serta diikut sertakan untuk menemukan konsep-konsep matematika secara terbimbing. (4) mengubah pandangan siswa terhadap matematika yang dinilai abstrak menjadi menarik danĀ  mudah dipahami.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

peka

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal PEKA (Pendidikan Matematika) (E-ISSN: 2598-6422) menerbitkan artikel kajian ilmiah atau hasil penelitian dalam bidang Pendidikan Matematika. Adapun lingkup jurnal ini adalah : 1. Desain didaktis pembelajaran matematika 2. Media pembelajaran matematika 3. Kurikulum pendidikan matematika 4. ...