Jurnal AkunStie (JAS)
Vol 2 No 1 (2016): Jurnal AkunStie (JAS) Juni

ANALISIS KINERJA KEUANGAN PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM KARTIKA GARUDA LUBUKLINGGAU TAHUN 2010-2014

Miki Indika (Universitas Musi Rawas)
Reniati Topiah (Universitas Musi Rawas)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2016

Abstract

Penelitiannya yang berjudul Analisis Kinerja Keuangan pada Koperasi Simpan Pinjam Kartika Garuda Lubuklinggau Tahun 2010-2014. Analisis laporan keuangan merupakan metode analisis yang sering kali dipakai untuk mengetahui kinerja keuangan. Teknik pengumpulan data menggunakan data sekunder dan teknik analisis data kuntitatif. Standar berdasarkan Peraturan Menteri Negara Koperasi dan UKM Republik Indonesia No.06/PER/M.KUKM/V/2006. Tingkat likuiditas selama periode 2010 hingga 2014 menunjukkan tingkat yang sehat. sedangkan ditinjau dari rasio solvabilitas yang terdiri dari rasio hutang terhadap asset dan rasio hutang terhadap modal sendiri Koperasi Kartika juga dalam kategori yang cukup sehat. Untuk Net Profit Margin menunjukkan keadaan yang “sehat” dalam hal ini koperasi telah mampu menggunakan aktivanya secara produktif, sedangkan return On Asset dan rentabilitas modal sendiri menunjukkan keadaan yang kurang sehat karena angka yang dihasilkan masih dibawah standar. Rasio aktivitas yang ditinjau dari perputaran piutang juga menunjukkan hasil yang masih jauh dari standar penilaian koperasi berprestasi.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Menyajikan artikel hasil penelitian akutansi yang meliputi semua bidang ilmu diantaranya Akuntansi Keuangan, Akuntansi Biaya, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Pemerintahan, Akuntansi Penganggaran, Akuntansi Perpajakan, Akuntansi ...