Pada balita yang dikatakan balita sehat adalah balita yang sehat secara fisik dan psikis. Kesehatan seorang balita dimulai dari pola hidup yang sehat, dapat diterapkan dari yang terkecil mulai dari menjaga kebersihan diri, lingkungan hingga pola makan sehat dan teratur. Balita merupakan individu yang masih berada pada masa tumbuh kembang. Sistem imun pada usia ini masih relatif rendah dibandingkan dengan usia usia selanjutnya. Aktifitas balita lebih sering dilakukan didalam rumah seperti bermain bersama anggota keluarga, sedangkan lingkungan dalam rumah dapat menyebabkan ISPA pada balita. Untuk itu dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan angkakejadian ISPA pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Kedaung Barat. Penelitian ini menggunakan Kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Intrumen yang digunakan adalah Kuesioner dan Wawancara. Teknik pengambilan data dengan metode accidental samplingsebanyak 55 sampel. Populasi dalam penelitian ini adalah Balita yang berada di Puskesmas Kedaung Barat yang memenuhi kriteria inklusi <5 tahun. Dengan hasil rata-rata usia balita yang dibawah garis KMS 1 tahun terakhir yaitu usia 2 tahun sebanyak (1,82%), usia 3 tahun (3,64%) dan usia 8 bulan yaitu sebanyak (3,64%). Berat badan balita saat lahir yang >2500 yaitu sebanyak (60%) dan yang kurang <2500 yaitu sebanyak (40%). ventilasi rumah yang memenuhi syarat sebanyak 29,10% dan yang tidak memenuhi syarat sebanyak 70,90%.
Copyrights © 2019