Jurnal Kepelatihan Olahraga
Vol 7, No 1 (2015)

PERBANDINGAN LATIHAN MENGGIRING BOLA DENGAN KAKI BAGIAN DALAM DAN KAKI BAGIAN LUAR TERHADAP KECEPATAN PADA PERMAINAN SEPAKBOLA

syamsudar, bangbang (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2019

Abstract

Pembinaan olahraga merupakan bagian integral dari kebijakan Departemen Pendidikan Nasional. Melalui jalur formal disekolah dapat dijadikan sebagai wadah strategis dalam menciptakan prestasi olahraga khususnya sepakbola. Penguasaan teknik dasar sepakbola merupakan fondasi dalam peningkatan prestasi sepakbola, khususnya teknik menggiring bola yang membutuhkan kecepatan dalam pertandingan sepakbola. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SD Negeri Giriawas 2 Kecamatan Cikajang Kabupaten Garut yang berjumlah 103 orang, terdiri dari kelas IV, V, VI putra dan putri. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 orang siswa dari kelas IV, V, dan kelas VI. Setelah data terkumpul selanjutnya diolah secara statistik dengan menggunakan uji koefesien korelasi product moment. Berdasarkan hasil analisis dan pengolahan data dapat penulis simpulkan bahwa latihan menggiring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam dan kaki bagian luar, member pengaruh yang berarti terhadap kecepatam pada permainan sepakbola.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JKO

Publisher

Subject

Education Public Health Other

Description

Jurnal Kepelatihan Olahraga (JKO) is a media for widespread the results of research, studies and ideas in the field of sports coaching. Jurnal Kepelatihan Olahraga focuses on information related to the issues of the latest sports training development. The scope of the journal includes: 1) Sports ...