Smart Kids: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Vol. 1 No. 1 (2019)

PLAY AND WORK IN THE CURRICULUM Suatu Tinjauan Filsafat tentang Pengembangan Kurikulum PAUD

Wahyudi Wahyudi (Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2019

Abstract

Pendidikan anak usia dini ialah upaya pembinaan yang ada pada anak dari lahir sampai usia enam tahun melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan, jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan baik fisik maupun mental dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Bentuk penyelenggaraan pendidikan usia dini ada pada dasar ke arah pertumbuhan dan perkembangan fisik (koordinasi motorik), kecerdasan (daya pikir, daya cipta, emosi, bahasa, kecerdasan berhitung, kecerdasan spiritual), sosial emosional (sikap dan perilaku serta beragama), bahasa dan komunikasi sesuai dengan keunikan dan tahap-tahap perkembangan yang dilalui oleh anak usia dini. Anak dan bermain tidak dapat dipisahkan. Stimulasi anak adalah bermain dan melakukan pekerjaan yang menyenangkan. Beberapa manfaat diperoleh dari kegiatan bermain dan melakukan pekerjaan yang menyenangkan yaitu dapat mengembangkan perkembangan anak. Tahapan perkembangan anak juga dapat menjadi ciri dalam kegiatan bermain anak, sehingga kegiatan bermain dapat diprediksi dan dijadikan acuan dalam perkembangan anak. Ketika pentingnya bermain dapat dipahami oleh pendidik maka pendidik dapat mengembangkan, mengimplementasikan kurikulum menjadikan kegiatan bermain menjadi lebih utama dalam kegiatan belajar untuk anak usia dini . Upaya lain yang dapat dilakukan pendidik adalah merancang lingkungan kondusif untuk anak bermain dan melakukan pekerjaan yang menyenangkan, guru menjadi fasilitator serta motivator untuk anak ketika anak sedang bermain. Kata kunci: pendidikan, anak usia dini, bermain

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

smartkids

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Neuroscience Other

Description

1. Pengembangan 6 Aspek Perkembangan Anak Usia Dini 2. Parenting 3. Manajemen PAUD 4. Asesmen Perkembangan AUD 5. Psikologi Perkembangan AUD 6. Strategi Pembelajaran AUD 7. Pengembangan Kurikulum PAUD 8. Alat Permainan Edukatif untuk AUD 9. Media dan Inovasi Pembelajaran AUD 10. Gizi dan Kesehatan ...