Penyusunan asesmen dan pembelajaran berbasis HOTS merupakan salah satu implikasi dari Kurikulum 2013 Revisi tahun 2017 serta penyiapan generasi emas di abad 21 yang memiliki keterampilan 4C (Communication, Collaboration, Crtical dan Creative thinking). Asesmen berbasis HOTS dapat diwujudkan oleh guru-guru dengan dukungan proses pembelajaran yang dapat menstimulasi HOTS. Guru-guru di SMAN 5 Gowa kondisinya sangat mendukung, oleh karena siswa-siswa sekolah tersebut tergolong kategori unggulan dengan sarana yang cukup lengkap untuk menerapkan model-model pembelajaran inovatif. PKM ini bertujuan memberikan tambahan pengetahuan, pengalaman, dan keterampilan dalam hal penyusunan perangkat asesmen berbasis HOTS. Metode PKM yang diterapkan berupa pelatihan dan pendampingan dalam penyusunan asesmen berbasis HOTS yang diawali dari proses penjabaran kompetensi dasar (KD) ke indikator-indikator pencapaian kompetensi yang berbasis HOTS. Hasil PKM secara umum direspon “sangat baik” oleh peserta dan berharap keberlanjutan kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan profesionalisme guru-guru.
Copyrights © 2020