PLAKAT : Jurnal Pelayanan Kepada Masyarakat
Vol 2, No 2 (2020): Volume 2, Nomor 2 Desember Tahun 2020

Pembelajaran Ramah Anak Berbasis Multiple Intelligence

Patria Mukti (Universitas Setia Budi Surakarta)
Sujoko Sujoko (Universitas Setia Budi Surakarta)
Prilya Shanty A (Universitas Setia Budi Surakarta)
Rosita Yuniati (Universitas Setia Budi Surakarta)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2020

Abstract

Sekolah merupakan lingkungan formal pertama anak melakukan pembelajaran. Sehingga sistem pembelajaran di sekolah perlu memperhatikan berbagai macam hal agar tercipta suasana pembelajaran yang ramah anak. Sekolah ramah anak adalah tempat pendidikan yang secara sadar menjamin dan memenuhi kebutuhan anak dalam mengembangkan kecerdasan mereka. Selain itu, metode pembelajaran yang diterapkan oleh guru harus memperhatikan segala aspek yang dapat menghambat dan mengembangkan kecerdasan mereka khususnya dalam hal multiple intelligence. Mitra kegiatan PKM ini adalah PAUD Little Sun. Mitra ini berada di Mojosongo Surakarta. Permasalahan yang dihadapi mitra yaitu, belum memiliki kemampuan dalam melakukan asesmen multiple intelligence dan belum mengetahui model pembelajaran yang mampu memfasilitasi kebutuhan belajar berbasis multiple intelligence. Tujuan dari program PKM ini adalah untuk membantu mitra dalam hal asesmen kecenderungan multiple intelligence yang dimiliki siswa dan memberikan edukasi model pembelajaran ramah anak yang tepat berbasis multiple intelligence. Setelah dilakukan asesmen multiple intelligence tentang ciri dan karakteristinya serta bagaimana melakukan deteksi multiple intelligence, guru-guru yang ada di PAUD Little Sun kini sudah memiliki pemahaman yang baik tentang multiple intelligence dan sudah mampu melakukan deteksi terhadap multiple intelligence.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

plakat

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

PLAKAT : JURNAL PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT is a multidisciplinary scientific journal of social and political science that presents the implementation of science and technology in solving problems in society. This journal contains the publication of the results of community service activities, ...